Kami tidak pernah membiasakan anak untuk jajan di luar, seperti anak-anak lainnya. Alhamdulillah hafidz bukan anak yang kepengenan melihat teman-temannya jajan. Bunda biasanya membawakan bekal dari rumah apabila kami berencana keluar ke suatu tempat. Kalaupun harus membeli makanan di luar Bunda harus memastikan makanan tersebut sehat dan aman dikonsumsi Hafidz.
Tidak membiasakan jajan di luar ini sengaja kami lakukan agar Hafidz terkontrol apa yang masuk ke dalam tubuhnya. Juga bermanfaat bagi Hafidz apabila nanti sudah bersekolah. Kami ingin Hafidz lebih menyukai makanan rumahan daripada jajanan di luar. Selain itu bisa menghemat pengeluaran apabila anak tidak dibiasakan jajan di luar.
Repotnya kalau Hafidz sedang diajak keluar Mbah2nya yang lebih memanjakan Hafidz. Kadang apa yang kami larang malah diberikan oleh mereka. PR kami adalah bagaimana komunikasi produktif dengan mbah2 nya Hafidz terkait masalah ini.
#Hari3
#Tantangan10Hari
#GameLevel8
#KuliahBunsayIIP
#RejekiPastiKemuliaanYangDicari
#CerdasFinansial
0 comments:
Posting Komentar