Welcome to my blog temans.... Jangan lupa tinggalkan comment yaa...

Family Project Kami : Ayo Usir Penyakit - Hari keempat

Selasa, 04 April 2017

Di hari keempat hafidz sakit ini kami memutuskan untuk membawa hafidz ke tukang pijat bayi, dengan pertimbangan mungkin dengan dipijat badannya agak enakan dan penyembuhannya bisa lebih cepat. Selain itu hafidz juga baru bisa berjalan dan tidak bisa diam, jatuh itu sudah biasa bagi hafidz. Siapa tau ada uratnya yang keseleo jadi bisa sekalian mengobati salah-salah urat.

Dari tukang pijat langganan hafidz kami mendapatkan nasihat untuk menghindari buah-buahan dan gorengan dulu untuk hafidz juga sebaiknya mandi paginya jangan terlalu pagi. Kami simpan baik-baik nasihat tersebut.

Ketika dipijat hafidz menangis dan seperti hendak kabur sampai-sampai harus dipegangi oleh 3 orang. Setelah selesai dipijat, saat perjalanan pulang hafidz langsung tertidur pulas. Bahkan ketika sampai di rumah pun ia masih tertidur. Oalah nak, badanmu sudah agak enakan ya, jadi bobonya pulas.

Selain dipijat, ikhtiar yang kami lakukan tetap sama seperti hari sebelumnya, yaitu madu, habbatussauda, kunyit+kencur, dijemur, aromatheraphy, dada & punggung hafidz ditepuk-tepuk. Ada penambahan penggunaan balsem untuk meringankan batuknya hafidz di hari keempat ini.

Alhamdulillah setelah bangun tidur batuk & pileknya hafidz sudah jauh berkurang. Hafidz jadi tambah aktif lagi deh. Namun, hidungnya masih juga mampet. Menyusunya jadi jauh berkurang, positifnya jadi bisa tidur tanpa menyusu. Ketika malam hari juga tidak begitu rewel. Tidurnya nyenyak sampai-sampai baru bangun jam 6 pagi.

Alhamdulillah Yaa Rabb

Evaluasi : Terus berikhtiar karena kita tidak tahu ikhtiar mana yang membuahkan hasil. Berpikiran terbuka terhadap saran dari orang lain. Ambil yang kita rasa sesuai, buang yang tidak sesuai.

#TantanganHariKe8
#Level3
#MyFamilyMyTeam
#KuliahBunsayIIP

#ODOPfor99days
#days27

0 comments:

Posting Komentar

 
Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Clock

About Me

Foto saya
I am balancing person... Trying to keep all of things in my life balance.. Now I'm trying to make my life more useful to others by learning and sharing more, earning and giving more.

networkedblogs

© 2010 Keep Balancing Design by Dzignine
In Collaboration with Edde SandsPingLebanese Girls