Pernah tidak mencatat semua pengeluaran rumah tangga dalam satu hari sampai satu bulan. Menganalisis pengeluaran rumah tangga, mana pos-pos yang harus dievaluasi karena terlalu banyak bocornya. Atau bagaimana menyiasati harga-harga kebutuhan pokok yang naik terus dengan memperketat pos-pos yang bisa dipotong anggarannya. Kebayang ya ribetnya...
Mungkin banyak bunda-bunda yang karena banyaknya tugas rumah tangga jadi melupakan tugas manajemen keuangan rumah tangga, termasuk saya (tunjuk muka sendiri). Padahal sebenarnya pencatatan ini bermanfaat bagi kita sendiri loh bunda. Kita jadi tau pengeluaran belanja bulanan kita berapa. Kita bisa merencanakan tujuan keuangan kita seperti umroh/naik haji/ membeli properti dengan melakukan pencatatan keuangan.
Nah, aplikasi catatan keuangan ini membantu sekali untuk bunda yang ingin melakukan pencatatan keuangan keluarga tanpa ribet-ribet. Tinggal buka aplikasinya, tiap kita mengeluarkan uang kita catat. Aplikasi ini juga menyediakan fitur untuk bunda yang ingin menganalisis pengeluaran dan pemasukan baik mingguan maupun bulanan. Bahkan tersedia file excelnya juga loh. Lengkap yaah...
Semoga dengan aplikasi ini saya bisa istiqomah melakukan pencatatan keuangan keluarga Yaa Allah. Aamiin.
#Tantangan10hari
#Level12
#KuliahBunsayIIP
#KeluargaMultimedia
0 comments:
Posting Komentar