Alhamdulillah penugasan kuliah bunda sayang IIP kali ini semakin menantang. Kami diberikan kesempatan untuk belajar membuat family project. Setelah berdiskusi dengan suami, kami memutuskan untuk mengambil tema "Quality Morning".
Mengapa Quality Morning? Kami ingin memenangkan pagi kami. Dengan pagi yang berkualitas akan membuat produktivitas kami meningkat dan bertambah semangat untuk mengerjakan aktivitas selanjutnya.
Quality morning kami dimulai dari bangun tidur sebelum subuh, sholat tahajud & witir, dilanjut tilawah. Sambil menunggu adzan subuh bunda bisa mencicil mempersiapkan masakan. Ayah tilawah sambil stand by jika hafidz terbangun. Quality morning kami dilanjut dengan sholat subuh berjamaah. Setelah itu bunda memasak. Maksimal jam 6 makanan sudah siap. Apabila hafidz terbangun, ayah yang mengambil alih peran beraktivitas bersama hafidz. Bisa belajar mengaji atau membaca buku hewan kesukaannya. Jam setengah 6 hafidz waktunya mandi pagi. Bisa bersama ayah kalau bunda masih repot, atau bersama bunda ketika bunda selesai memasak. Jam 6 hafidz sudah rapi dan siap-siap sarapan pagi. Sarapan pagi hafidz bersama ayah, bunda mandi pagi lanjut beberes kamar. Setelah selesai bunda menggantikan ayah menemani hafidz sarapan. Ayah gantian mandi pagi. Setelah itu waktunya hafidz jalan-jalan pagi. Ini adalah kegiatan wajib yang diminta hafidz setiap harinya. Jalan-jalan pagi bisa bersama ayah bunda atau mbah nya. Ketika hafidz sedang jalan-jalan pagi bunda bisa berolahraga di rumah atau di taman. Setelah itu ayah dan bunda bisa sarapan pagi atau sarapan pagi dulu baru jalan-jalan. Jam delapan kami sudah siap di rumah untuk menghadapi pekerjaan.
Itulah rencana Quality Morning kami. InsyaaAllah kami niatkan untuk memulainya esok hari. Bismillah semoga bisa berjalan dengan lancar.
#TantanganHari1
#Level3
#MyFamilyMyTeam
#KuliahBunsayIIP
#odopfor99days
#day20
0 comments:
Posting Komentar